Akhi Yakin Peroleh 100 Ribu Suara di Pilbup Kudus
Faisol Hadi
Senin, 1 Januari 2018 14:32:51
Bakal Calon Bupati Kudus Ahwan mengatakan, hasil verifikasi tercatat dukungan yang masuk sejumlah 64.417 lembar e-KTP. Dengan jumlah dukungan itu, dia yakin akan terus bertambah dan menembus lebih dari 100 ribu.
"Sebenarnya banyak yang tidak lolos verifikasi faktual yang dilakukan oleh KPU. Karena, saat itu anggota kami banyak yang belum memiliki e-KTP. Jadi tidak lolos," katanya kepada MuriaNewsCom
Selain itu, dia juga menyampaikan suara yang sudah terkumpul tidak akan hilang saat pelaksanaan pemilu nanti. Karena, saat permintaan KTP, masyarakat juga diberikan kesepakatan untuk mendukung pasangan Akhi dalam pemilu nanti.
Tak hanya itu, ia juga optimistis dukungan suara akan meningkat karena tim yang berada di tiap desa selalu berkembang. Sehingga, pihaknya yakin bakal menenangkan pemilu nantinya.
Tak hanya itu, ia juga optimistis dukungan suara akan meningkat karena tim yang berada di tiap desa selalu berkembang. Sehingga, pihaknya yakin bakal menenangkan pemilu nantinya.Disinggung soal ketenaran Akhi, pihaknya menejelaskan kalau hingga kini masih butuh lebih tenar lagi. Untuk itu sasarannya nanti akan kampanye ke desa-desa lebih diintensifkan."Saya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah mendukung kami," imbuhnya.
Editor: Supriyadi
Murianews, Kudus - Bakal calon Bupati Kudus Akhwan-Hadi Sucipto (Akhi) yakin bisa mendapatkan suara dukungan lebih dari 100 ribu suara dalam Pilbup Kudus 2018. Itu diyakini setelah mampu lolos tahapan verifikasi faktual dari jalur independen yang dilakukan KPU Kudus.
Bakal Calon Bupati Kudus Ahwan mengatakan, hasil verifikasi tercatat dukungan yang masuk sejumlah 64.417 lembar e-KTP. Dengan jumlah dukungan itu, dia yakin akan terus bertambah dan menembus lebih dari 100 ribu.
"Sebenarnya banyak yang tidak lolos verifikasi faktual yang dilakukan oleh KPU. Karena, saat itu anggota kami banyak yang belum memiliki e-KTP. Jadi tidak lolos," katanya kepada MuriaNewsCom
Selain itu, dia juga menyampaikan suara yang sudah terkumpul tidak akan hilang saat pelaksanaan pemilu nanti. Karena, saat permintaan KTP, masyarakat juga diberikan kesepakatan untuk mendukung pasangan Akhi dalam pemilu nanti.
Tak hanya itu, ia juga optimistis dukungan suara akan meningkat karena tim yang berada di tiap desa selalu berkembang. Sehingga, pihaknya yakin bakal menenangkan pemilu nantinya.
Disinggung soal ketenaran Akhi, pihaknya menejelaskan kalau hingga kini masih butuh lebih tenar lagi. Untuk itu sasarannya nanti akan kampanye ke desa-desa lebih diintensifkan.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah mendukung kami," imbuhnya.
Editor: Supriyadi